Baznas Sumenep Bantu Pemulangan Jenazah Warga Kangean

asatoe.co, Sumenep – Baznas Kabupaten Sumenep kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa biaya pemulangan jenazah warga Kepulauan Kangean yang ditemukan meninggal dunia setelah sebelumnya dilaporkan hilang di laut.

Korban bernama Rahmat (46), warga Desa Batu Putih, Kecamatan Kangayan, dilaporkan terjatuh dari kapal laut lintasan Kalianget-Batu Guluk pada pertengahan Juni lalu. Jenazahnya ditemukan warga di perairan Pulau Poteran, Kecamatan Talango, dalam kondisi memprihatinkan.

Bacaan Lainnya

Penjabat Kepala Desa Batu Putih, Moh. Syafe’i, menyampaikan bahwa jenazah sulit dikenali saat ditemukan, namun pihak keluarga sudah memastikan identitas korban dan meminta agar jenazah bisa dipulangkan ke kampung halaman.

“PJ Kepala Desa Batu Putih memang berkoordinasi dengan Baznas untuk membantu proses pemulangan karena keluarga korban menginginkan jenazah dibawa pulang,” jelas Ketua Baznas Sumenep, Ahmad Rahman.

Menurut Rahman, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Baznas terhadap keluarga korban yang tergolong mustahik dan mengalami kesulitan biaya.

“Meski nilainya tidak besar, setidaknya dapat meringankan beban keluarga korban,” ujarnya.

Bantuan ini merupakan bagian dari program Sumenep Peduli, salah satu dari lima program unggulan Baznas Sumenep yang bergerak di bidang sosial. Program lainnya adalah Sumenep Cerdas (pendidikan), Sumenep Sehat (kesehatan), Sumenep Makmur (ekonomi), dan Sumenep Taqwa (keagamaan). (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *