Gelar Silaturrahmi dan Buka Bersama, MWC NU dan DPAC PKB Kecamatan Dungkek Satukan Komitmen untuk Tahun 2024

Acara silaturrahmi dan buka bersama yang digelar oleh MWC NU bersama DPAC PKB Kecamatan Dungkek.
Acara silaturrahmi dan buka bersama yang digelar oleh MWC NU bersama DPAC PKB Kecamatan Dungkek.

asatoe.co, Sumenep – Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) PKB bersama Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kecamatan Dungkek, Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar silaturrahmi dan buka bersama, Minggu (24/4/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh Pengurus Ranting dan PAC PKB se-Kecamatan Dungkek, MWC NU bersama banomnya, dan para Perempuan Bangsa setempat.
Rois Syuriah MWC NU Dungkek, KH Roji Fawaid membuka acara yang digelar di tengah bulan Ramadan Tahun ini dengan membaca Sonar sebanyak 11 (sebelas) kal

Bacaan Lainnya

Di tempat yang sama, KH Syafiq AS selaku Dewan Syuro PAC PKB Dungkek menyampaikan dalam sambutannya bahwa  NU dan PKB memiliki titik perjuangan yang sama.

“Sama-sama memperjuangkan Ahlussunnah Wal Jamaah,” ungkapnya pada seluruh jamaah yang hadir.

Menurutnya, kegiatan silaturrahmi tersebut sangat penting dilakukan sebagai salahsatu upaya menumbuhkan komitmen memperjuangkan Ahlussunnah Wal Jamaah.

Selain itu, kata kiai Syafiq, melalui forum-forum silaturrahmi semacam ini, diharapkan PKB betul-betul merasa sebagai anak dari NU.

“Oleh karena itu, diharapkan kedepan NU benar-benar mengayomi PKB, karena kebersamaan PKB dan NU dalam memperjuangkan nilai-nilai Ahlussunnah Wal Jamaah menjadi kunci keberhasilan,” imbuhnya.

Terkait pemilu serentak yang akan digelar tahun 2024 mendatang, pihaknya menekankan agar calon yang akan diusung PAC PKB Kecamatan Dungkek merupakan kader asli Kecamatan setempat.

“Harus dalam satu komando, kader kita sendiri,” tegasnya mengakhiri.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *